Aturan keamanan siber yang akan menjaga keamanan uang Anda

Aturan keamanan siber yang akan menjaga keamanan uang Anda

Ketika peran Internet dalam kehidupan kita meningkat, begitu pula dengan kebutuhan kita untuk memahami prinsip-prinsip keamanan Internet. Karena itu, hari ini kita akan membicarakan tentang aturan keamanan siber yang harus dipatuhi oleh setiap pengguna Internet.

1. Jangan gunakan kata sandi yang biasa. Meskipun ada peringatan, sebagian besar dari kita masih menggunakan kata sandi seperti 123456, qwerty, nama anak atau hewan peliharaan kita, atau tanggal lahir kita. Semua kombinasi kata sandi yang disebutkan di atas dapat dengan mudah ditebak dalam hitungan beberapa menit atau ditemukan di profil Anda di salah satu media sosial tempat kita dengan senang hati memposting foto dengan hewan peliharaan dan menuliskan nama mereka. Kata sandi yang biasa ini membuat peretas dapat mengakses perangkat Anda, surel dan perbankan daring, dan dapat menyebabkan hilangnya data pribadi dan bahkan dana dari rekening bank Anda.

2. Jangan pernah mengklik tautan yang mencurigakan. Setelah menerima surel atau SMS yang berisi tautan dari penerima yang tidak dikenal, pertama baca teksnya dengan saksama. Jika Anda belum berpartisipasi dalam "penelitian" apa pun dan tidak mengharapkan transfer dana dari pengirim yang tidak dikenal, jangan ragu untuk menghapus surel semacam itu dan menandai pengirim tersebut sebagai spam. Hal yang sama juga berlaku bagi penawaran untuk mendapatkan uang tambahan, membaca berita super dengan mengikuti tautan atau melihat foto telanjang Anda. Setelah menerima pesan teks yang mencurigakan dari bank Anda, hubungi nomor hotline dan periksa pembaruan terbaru di profil Anda, termasuk apakah Anda telah dikirimi buletin apa pun. Jika jawabannya tidak, larang pengirim untuk menghubungi Anda lagi. Mengklik tautan tersebut dapat menginfeksi ponsel cerdas atau komputer Anda dengan perangkat lunak berbahaya yang membaca kata sandi dan meneruskannya ke peretas untuk akses tidak sah ke perangkat Anda.

3. Jangan gunakan Wi-Fi publik untuk menggunakan perbankan daring, membayar pembelian daring, atau masuk ke akun media sosial. Jenis penggunaan semacam itu memerlukan koneksi ke jaringan aman yang terlindungi dengan baik dari serangan eksternal untuk mencegah data pribadi Anda bocor. Yang bisa Anda lakukan menggunakan Wi-Fi gratis adalah paling-paling mencari tahu bagaimana menuju ke hotel di tempat yang tidak dikenal atau membaca informasi tentang tempat-tempat wisata yang Anda minati.

4. Jangan membayar dengan kartu bank utama Anda secara daring. Untuk melakukan ini, diciptakan sistem pembayaran seluler dengan tingkat keamanan yang baru: Android Pay dan Apple Pay. Dengan menciptakan nomor pembayaran sekali pakai, sistem ini tidak meminta rincian kartu bank Anda, yang berarti para penipu tidak bisa mengaksesnya. Jika Anda belum menguasai teknologi baru ini dan Anda masih membayar pembelian daring Anda menggunakan cara lama, beli kartu Internet terpisah untuk pembayaran semacam itu dan transfer sejumlah uang yang tetap ke dalamnya. Bahkan jika peretas mendapatkan akses kartu Anda yang baru ini, Anda akan tetap dapat menyimpan uang Anda pada kartu utama Anda.

5. Jangan tinggalkan salinan dokumen Anda di lembaga non-keuangan dan jangan mengirimnya melalui pos. Pusat kebugaran, agen real estat, agen perjalanan dan restoran cukup sering meminta kita untuk memberikan salinan dokumen untuk mengeluarkan kartu keanggotaan atau pelanggan atau untuk alasan yang lainnya. Penyimpanan data pribadi pelanggan yang tidak tepat oleh organisasi semacam itu dapat menyebabkan kebocoran, dan kemudian menimbulkan konsekuensi yang menyedihkan bagi pemilik data pribadi. Jika Anda tidak ingin pinjaman tanpa jaminan dikeluarkan atas nama Anda melalui Internet suatu hari nanti, simpanlah dokumen Anda setiap saat. Hal yang sama juga berlaku untuk surel Anda: kata sandi yang Anda pilih memberi peretas akses ke semua dokumen yang pernah dikirim dari surel Anda. Tetap waspada dan coba ubah kata sandi Anda setidaknya setiap tiga bulan.

6. Jangan katakan tidak pada autentikasi dua faktor. Tindakan ini akan melindungi surel Anda, akun situs web, atau akun perbankan daring dari peretasan: meskipun para penipu berhasil menemukan kata sandi yang tepat untuk masuk, mereka tidak akan dapat menebak kode yang akan dikirim sistem ke ponsel Anda melalui pesan SMS . Mengatur autentikasi dua faktor tidak sulit: perangkat lunak biasanya menawarkan opsi ini saat instalasi, atau dapat diaktifkan setelahnya. Misalnya, di kantor pusat investor di reg.solargroup.pro, Anda dapat mengaktifkannya di profil Anda dengan masuk ke bagian "Pengaturan".

Kami harap Anda akan menguasai kiat-kiat berguna kami dan mulai menerapkannya untuk melindungi data rahasia Anda dari kebocoran! Sangat tepat untuk mengingatkan Anda sekali lagi bahwa informasi yang diterima SOLARGROUP tentang pengguna kantor pusat sepenuhnya dilindungi dan tidak tunduk pada penyingkapan, yang diatur dalam "Perjanjian Kerahasiaan". Tidak ada yang bisa mendapatkan data pribadi dan pembayaran dari para investor proyek, karena Protokol SSL digunakan untuk melindungi informasi dari akses yang tidak sah.

Bagikan tips-tips Anda untuk memastikan keamanan siber pribadi!